Hot News
13 April 2016

Kecil-Kecil Kuda Kuningan, Calon Orator dari Kuningan Timur

Suarakuningan.com – “Kecil-kecil cabe rawit” atau “kecil-kecil Kuda Kuningan” itulah julukan yang pas untuk menggambarkan talenta yang di miliki oleh Muhammad Zaenul Sidqi.

Betapa tidak, Kiki panggilan akrab sehari-harinya adalah seorang siswa kelas IV yang baru mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat kecamatan Kalimanggis untuk pertama kalinya langsung menyabet juara 1 lomba pidato bahasa Indonesia. Dalam lomba yang diadakan  lawan-lawan  pesaingnya adalah siswa-siswa yang lebih tinggi tingkatan kelasnya.

Anak dari bapak Rusmedi yang berdomisili di Dusun Puhun Desa Kalimanggiskulon Kecamatan Kalimanggis ini mampu mengharumkan nama baik sekolah SDN 3 Kalimanggiskulon. Seperti yang diungkapkan kepala sekolah ibu Rokayah, S.Pd, bahwa raihan prestasi ini membuat sekolah merasa bangga memiliki siswa berprestasi seperti Kiki.

Lebih lanjut diutarakan oleh guru pembinanya yaitu Asep Akhmad Maosul bahwa Kiki menyimpan potensi besar dalam hal menjadi seorang orator di kemudian hari.

Pada tahun ini juga selain Kiki ada lagi Hafid Aulia siswa kelas V mampu meraih gelar juara 1 lomba Nulis dan Baca Aksara Sunda tingkat kecamatan Kalimanggis. Dari raihan ini kepala sekolah  berharap semoga ke depannya mampu  membawa sekolah menjadi sekolah yang berprestasi seperti yang tercantum dalam Visi Misi sekolah di bawah kepemimpinannya.( dudi karyono/kontributor)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Kecil-Kecil Kuda Kuningan, Calon Orator dari Kuningan Timur Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan