Hot News
6 Oktober 2017

Yosa Dukung Sepak Bola antar Pelajar dengan Even “Saya Kuningan Panama Cup”



suarakuningan.com - Bakat pemain sepakbola sepakbola usia dini perlu dikembangkan dan ditingkatkan. Kompetisi dan liga yg ada dirasa kurang mengena. Menangkap gejala ini, Yosa Octora Santono gelar turnamen sepak bola antar pelajar tingkat slta se kab. Kuningan.

Dalam pertemuan technical meeting di Balai Desa Ancaran, Jumat (6/10), dihadiri dari KONI Kuningan, Komisi wasit, pelatih Panama FC, Kepala Desa Ancaran, perwakilan dari polsek dan koramil kuningan serta pembina Panama FC yang juga Calon Bupati Kuningan dari Partai Demokrat Yosa Octora Santono, panitia dan perwakilan peserta 16 tim.  

Dalam sambutannya, panitia menyampaikan harapan penyelenggaraan even ini untuk menciptakan generasi sehat dan berprestasi. Ucapan terimakasih disampaikan kepala Pemerintah, Karangtaruna, Masyarakat Desa Ancaran yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan.

Kepala Desa Ancaran menyambut baik karena turnamen ini baru sekarang diadakan di Ancaran. “semoga berlanjut agar semangat pemuda diarahkan ke hal positif,” harapnya.

Kades menambahkan, “agar seluruh pihak bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, dan menjadikan even ini ajang silaturahmi antar sekolah bukan cari musuh. terima kasih kepada yosa atas dukungan dan dorongan penyelenggaraan kegiatan ini.” 

“Panama FC klub milik Desa Ancaran sedang berbenah adminstrasi badan hukum dan ingin tampil di liga 3 kuningan,” ungkapnya.

Pembina Panama FC, Yosa Octora Santono mengatakan Turnamen harus AMB (aman, mutu dan berkualitas). Semoga prestasi dan nama harum Kuningan bisa makin berkibar melalui olahraga.(red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Yosa Dukung Sepak Bola antar Pelajar dengan Even “Saya Kuningan Panama Cup” Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan