Hot News
22 Juli 2018

Bupati Apresiasi Peran RAPI JZ 10 ZWT



suarakuningan.com - Para pengguna frekuensi Radio yang tergabung dalam Radio Antar Penduduk Indonesia (disingkat RAPI) Wilayah 18 Kabupaten Kuningan berkode JZ 10 ZWT mengadakan halalbihalal. Bertempat di Aula The Mountain, Gunung Keling, Minggu (22/7). Hadir perwakilan pengurus RAPI Jawa Barat.

Bupati Kuningan. H. Acep Purnama, SH, MH dalam sambutannya menyampaikan apresiasi peran anggota RAPI Kuningan. Diantaranya pada informasi kejadian bencana serta pemantauan arus mudik maupun arus balik serta kepadatan arus lalu lintas di lokasi-lokasi destinasi wisata selama libur panjang lebaran kemarin.

Bupati berpesan, RAPI turut berperan dalam penyampaian berita yang benar, juga tidak terpengaruh Hoax terutama dari medsos yang tidak jelas keaslian akunnya.

Belum adanya sekretariat RAPI, bupati berjanji akan mengusahakan. Mungkin tidak hibah, tetapi kita akan carikan ruangan/bangunan yang bisa digunakan oleh RAPI untuk sekretariat. 

Ana, Ketua RAPI menyampaikan, kegiatan halalbihalal ini agak akhir dikarenakan ada beberapa agenda cukup penting yang harus diselesaikan hingga Juli 2018.

Acara bertajuk "Merajut silaturahmi dalam acara Halalbihalal dan Temu Kangen Bersama RAPI Wilayah 18 Kuningan" ini berlangsung sederhana diisi juga tausiah dari Kang Yai (Ust. Yayat / Ponpes DM Cisantana) yang juga anggota RAPI. 

"Silaturahmi dapat mendatangkan rejeki", hal ini janji Alloh dan RasulNYA, mari kita tetap jalin silaturahmi terutama sesama anggota RAPI," demikian salah satu bagian yang diuraikan Kang Yai.

Usai makan bersama dan bercengkrama sesama anggota RAPI, dilakukan pembagian kartu anggota dan juga hiburan.(red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Bupati Apresiasi Peran RAPI JZ 10 ZWT Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan