Hot News
19 November 2018

FSN Piala Presiden “Cinta Sang Nabi” Seleksi Kecamatan Cibeureum




suarakuningan.com - Gebyar pelaksanaan Festival Sholawat Nasional Piala Presiden di Kecamatan Cibeureum, Senin (19/11) sangat begitu terasa khidmat dan meriah. Bertempat di halaman Kantor Kecamatan Cibeureum yang berada tepat di  pinggir jalan, strategis antara jalur Cibeureum dan Cibingbin menambah semarak dan gaungnya syiar dan syair yang dibawakan oleh masing-masing group peserta. 

Acara ini dibuka secara resmi oleh Camat Cibeureum Drs. P. Sugandi, didampingi oleh Kepala KUA Kecamatan Cibeureum Apud Salehudin Bahtiar, S.Sos, S.Sy., dan dihadiri oleh Panitia FSN Kabupaten Kuningan dan Panitia FSN Kecamatan Cibeureum, H Oban Sobani SAg MSi. 

Hadir pula dalam acara tersebut para Ketua Lembaga Keagamaan Tingkat Kecamatan Cibeureum, Para Kepala Desa se-Kecamatan Cibeureum, para Kasi Kesra Desa se-Kecamatan Cibeureum, para peserta sholawat dari masing-masing desa.

Dalam sambutannya, Camat Cibeureum menyampaikan bahwa “momentum pelaksanaan kegiatan FSN ini bertepatan dengan Bulan Rabi’ul Awwal (bulan kelahiran Nabi Muhammad SAW), sehingga hal ini akan menambah kecintaan dan kerinduan kita kepada Rasulullah. Disamping itu, keberkahan FSN akan menambah keberkahan pula wilayah Kecamatan Cibeureum dalam pengamalan nilai-nilai agama yang lebih baik.”

Penampilan para peserta FSN begitu antusias, semangat dan penuh penjiwaan serta penghayatan, sehingga dewan juri sedikit kesulitan menentukan group terbaiknya. Namun kendati demikian, kompetisi tetaplah kompetisi, sehingga harus menghasilkan juara terbaik. 

Dari kedelapan group yang tampil dengan membawakan sholawat wajib berjudul “Qomaarun” dan satu sholawat dengan judul pilihan bebas, ditetapkanlah 3 group sholawat terbaik.

Juara 1 dipegang oleh Group Sholawat Al Hayat Desa Sumurwiru dengan perolehan nilai 282,5 poin. Juara 2 diraih oleh group sholawat Himatul Aliyah Desa Cimara denga jumlah nilai 279 poin, dan juara 3 diraih oleh group sholawat Miftahul Falah Desa Sukadana dengan jumlah nilai 278 poin. 

Dengan hasil akhir tersebut, Group Sholawat Al Hayat dari Desa Sumurwiru berhak tampil di ajang FSN Tingkat Kabupaten Kuningan mewakili Kecamatan Cibeureum. Secara keseluruhan pelaksanaan kegiatan FSN Seleksi Kecamatan Cibeureum berjalan lancar sesuai dengan rencana dan agenda awal. Barokalloohu Fiikum. (Poed/kontributor).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: FSN Piala Presiden “Cinta Sang Nabi” Seleksi Kecamatan Cibeureum Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan