Hot News
18 April 2016

Politisi PPP, H. Uus Yusuf Soal Pengganti Wakil Bupati, Gunakan Adat Ketimuran dan Ikuti Regulasi



Suarakuningan.com - Tak pelak obrolan "perginya" Bupati Kuningan diiringi dengan wacana sosok penggantinya. Jika masyarakat biasa, mungkn selepas meninggal, tidak banyak dibicarakan. Lain soal jika pejabat apalagi pimpinan yang tengah menjalankan kewajibannya.

Kehilangan bukan sekedar sosoknya, namun hilangnya pemimpin terutama yang tengah gencar-gencarnya mengubah wajah Kuningan, akan membentuk riak. Baik rasa kehilangan tokoh, sosok berprestasi, panutan sekaligus bak anak ayam kehilangan induk.

"Kita juga memahami, pembangunan harus tetap berjalan, namun kita juga punya adat ketimuran yang khas. Rekan-rekan saya bilang, belum kering pusara, sebaiknya ditunda sejenak mengenai wacana pengganti Wakil Bupati Kuningan," ujar Politisi PPP, H. Uus Yusuf di Gedung DPRD, Selasa (19/4).

"Soal siapa pengganti, saya rasa siapapun berhak memajukan dari partai pengusung. Tapi yang lebih penting kita ikuti regulasinya. Kita ikuti prosedurnya. Tapi nantilah, setidaknya usai 40 hari. Yang pasti, sesuai prosedur tentu saja mendefinitifkan dahulu H. Acep Purnama menjadi Bupati," pungkasnya.(Dan)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Politisi PPP, H. Uus Yusuf Soal Pengganti Wakil Bupati, Gunakan Adat Ketimuran dan Ikuti Regulasi Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan