Hot News
29 Januari 2017

Uji Tanding PBSS-PAKSI Diwarnai Atlet Juara Porda



suarakuningan.com - Uji tanding pencak silat yang dilakukan antara PBSS Pencak Silat Club Kabupaten Kuningan dengan Perguruan Silat Silat Pusaka Arya Kamuning Seluruh Indonesia (PAKSI) Kota Cirebon dan PAKSI Kabupaten Brebes Provinsi Jawa Tengah, diwarnai atlet Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar XII,  di Padepokan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Kuningan, kemarin.

Para atlet pencak silat yang sempat meraih medali di ajang bergengsi empat tahunan dari Kota Cirebon tersebut, di antaranya, Assrul Sallahudin, M. Alan Muhyidin dan lain-lain. Ditambah, para atlet ternama di tingkat pelajar yang menjuarai Pekan Olahraga Pelajar Wilayah Nasional (Popwilnas) dan Pospenas.

Ketua PBSS Pencak Silat Club Kabupaten Kuningan (PS Bima Suci SMANTIKA), Iyan Irwandi, S.Ip., mengatakan, tadinya, PBSS yang akan mengunjungi PAKSI Kota Cirebon untuk silaturahmi sekalian uji tanding hasil latihan selama ini supaya bisa diketahui kelemahan dan kekurangan yang mesti dievaluasi.

Namun malah sebaliknya, dari pihak Perguruan Silat PAKSI Kota Cirebon ditambah dengan PAKSI Kabupaten Brebes Provinsi Jawa Tengah, malah ingin berkunjung ke PBSS Pencak Silat Club Kabupaten Kuningan saja, sehingga, pihaknya tetap menerimanya demi terciptanya jalinan silaturahmi antar pesilat.

Sedangkan dalam pelaksanaan uji tanding itu sendiri, atlet-atlet PBSS Pencak Silat Club yang di dalamnya terdapat atlet Pospenas, berhadapan dengan atlet-atlet yang sudah makan garam di dunia persilatan karena mereka pernah tercatat sebagai juara di even-even bergengsi, termasuk Porda Jabar dan Popwilnas.

“Uji tanding kali ini cukup seru, karena baik di kelas junior maupun senior, semuanya mengeluarkan teknik-teknik terbaiknya sebagai ajang untuk mengukur kemampuan hasil latihan selama ini. Dan Alhamdulillah, selama kegiatan dari pagi hingga sore, dapat berjalan lancar sesuai harapan,” ujarnya diamni Pelatih Arisman dan Jajang Sujana.

Ketua Perguruan Silat PAKSI Kota Cirebon, H. Agus Muharam didampingi Pelatih, Fadoli, mengatakan, uji tanding kali ini, bukan mencari siapa yang terbaik tetapi sebatas silaturahmi antara sesama pesilat dan untuk mengukur hasil latihan serta penyerapan materi teknik yang diajarkan pelatih.(red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Uji Tanding PBSS-PAKSI Diwarnai Atlet Juara Porda Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan