Hot News
14 Oktober 2017

Tim Futsal Kuningan Cukup Berat untuk Melenggang ke Porda XIII BOGOR



suarakuningan.com - Tim Futsal Kabupaten Kuningan cukup berat untuk bisa ikut ke Porda XIII yang akan berlangsung di Kota Bogor tahun 2018 mendatang. Dalam Babak Kualifikasi yang dilaksanakan di Jatinangor - Sumedang dari tanggal 10 sampai dengan 15 Oktober 2017, Kabupaten Kuningan berada Satu Grup dengan tim tangguh dari Kota Bandung, Kota Bogor, Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Indramayu. 

Dari hasil Dua kali pertandingan Kuningan mendapat kekalahan yang cukup telak. Di pertandingan perdana melawan Kota Bandung Kuningan dibantai dengan skor yang cukup telak 12 : 3 sedangkan dilaga ke dua melawan Kota Bogor yang berlangsung hari Kamis (12/10) Kuningan harus rela mengakui keunggulan tim lawan dengan sekor 11 : 5

Berdasarkan pantauan mang sukun langsung dari GOR ITB Jatinangor, penampilan anak asuh Asep Ismanto M. Pd. tersebut sepertinya mengalami demam panggung sehingga nampak pergerakannya mudah sekali di baca pihak lawan.

Sebaliknya gerakan pemain Kota Bandung cukup atraktif dan menunjukan kelasnya sehingga ketika permainan baru berjalan 2 menit penjaga gawang Agung Sucipto harus rela memungut bola dari dalam gawang yang di kawalnya.

Selang beberapa menit lagi - lagi gawang yang dijaganya terus kebobolan sehingga skor sampai istirahat 5 : 1. Setelah turun minum pelatih Fauzi Slamet S. Pd., mengganti penjaga gawang dengan penjaga gawang cadangan Erlangga Quais, tapi lagi - lagi Kota Bandung menunjukan ketangguhannya dan menutup pertandingan dengan sekor 12 : 3.

Menyikapi pertandingan seperti itu Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Drs. Jaka Chaerul yang hadir secara langsung di tempat pertandingan mengomentari bahwa penampilan anak asuh Aris Doray tersebut belum begitu tangguh sehingga dari segalanya tim kita kalah, anak - anak sepertinya mengalami nervous sehingga sering kehilangan bola dan dengan mudah pemain Kota Bandung menguasai permainan sehingga tidak begitu mengalami kesulitan memasukan bola ke gawang Kuningan.

Setelah mengalami kekalahan dari Kota Bandung pada hari Kamis (12/10) Tim Futsal Kuningan harus kembali menelan pil pahit dengan dikalahkan oleh tim Kota Bogor dengan skor 11 - 5, dihari Ketiga, Jumat (13/10) Tim Futsal Kuningan kembali mengalami kekalahan dari tuan rumah Kabupaten Sumedang dengan skor 8 : 5.

Dengan hasil seperti itu maka untuk PORDA 2018 di Bogor dipastikan tim Futsal Kabupaten Kuningan tidak bisa ikut serta, walau besok hari Minggu (15/10) masih ada sisa satu kali pertandingan melawan Tim Kabupaten Indramayu walaupun menang tetap tidak akan mempengaruhi nilai untuk maju ke Porda XIII di Bogor dimana hanya akan diambil Tiga Tim dari masing - masing grup.

Drs. Jaka Chaerul dalam What Appnya yang di kirim ke grouf Koni Kuningan menyampaikan permohonan maafnya kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kuningan atas kegagalan tim asuhannya, walau sudah dilatih tanpa henti tapi untuk membentuk satu tim yang tangguh memang cukup sulit, mudah - mudahan kedepannya kita akan memiliki tim yang benar - benar kuat. Dan kepada Cabang Olahraga yang lain semoga bisa lolos ke Porda XIII dan menyumbangkan medali sehingga harapan Kuningan untuk berada di posisi 10 (sepuluh) besar bisa tercapai harap mantan Kadis Perhubungan tersebut.(Jon's)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Tim Futsal Kuningan Cukup Berat untuk Melenggang ke Porda XIII BOGOR Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan