Hot News
5 Maret 2022

Hima Gizi Unisa Kuningan Selenggarakan Upgrading Kader Posyandu di Desa Sangkanmulya

 


suarakuningan.com - Himpunan Mahasiswa Gizi Universitas Islam Al-Ihya Kuningan Selenggarakan Upgrading Kader Posyandu di Desa Sangkanmulya, Kecamatan Cigandamekar, Kuningan. Sabtu(05/03/22) 

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Hari Gizi Nasional ke-62 yang jatuh pada tanggal 25 Januari 2022. Dan diharapkan bisa mengedukasi Kader-kader PKK sehingga bisa mencegah atau menekan angka stunting yang ada. 



Kegiatan ini mengambil tema "Pencegahan dan Penanganan Stunting". Yang relevan dengan permasalahan yang ada pada desa tersebut dan merupakan salah satu desa binaan Fakultas Kesehatan Unisa Kuningan. 

"Kita sudah memiliki lokbus atau desa binaan sebanyak 6, dan salah satunya adalah Desa sangkanmulya." Ucap M. Ikhsan Prawira Negara, S. Pt., M.T.P sebagai Kaprodi Gizi Unisa pada sambutannya. 

Tidak hanya upgrading biasa, tapi pada kegiatan ini pun para kader di latih dan diberi edukasi mengenai cara pengukuran antropometri yang baik dan benar. 

"Para kader perlu diberikan edukasi, dan untuk melatih kader dalam pengukuran, terutama penimbangan balita agar hasilnya valid. Jadi bisa diketahui balita yang mengalami stunting, wasting, ataupun malnutrisi." Jelas Mahfuzoh Fadillah Heryanda, S.Gz., M.Gz, selaku Pemateri pada kegaitan ini.



Sebagai perwakilan dari pihak desa, Kesra Ihwan Nusarudin juga menyampaikan rasa Terimakasihnya, karena rekan-rekan dari Hima Gizi Unisa telah berpartisipasi dalam melatih Kader-kader PKK Sangkanmulya untuk menekan Angka Stunting di Desa Sangkanmulya. 

Ikhsan juga berharap,  kedepannya hima gizi akan membuat kegiatan yang serupa dan bisa mengedukasi masyarakat dan desa binaan yg lain juga. 

Fajar, sebagai ketua Hima Gizi juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh donatur dan sponsorship. 

"Saya ucapkan terimakasih yang sebesar besarnya, tentunya kepada para donatur dan para sponsorship yang senantiasa memberikan sedikit materi kepada kami, terutama Kampus dan PERSAGI DPC Kuningan yang selalu mendukung dan menjadi support system kami," tutur Fajar, Ketua Bima Gizi. 

Ia juga berharap kedepannya Hima Gizi bisa kembali berbagi ilmu ataupun rejeki kepada desa desa lainya terutama yang menjadi bagian dari Locus desa binaan UNISA. 

Turut hadir Wakil Rektor 3 Unisa Dr. Iim Suryahim, S.SI., M.Pd.i, Wakil Dekan Fakultas Kesehatan Unisa Alfian Rizqi, S.S.T., M.M.RS, Kaprodi Gizi M.Ikhsan Prawira Negara, S.Pt., M.T.P, Kades Sangkanmulya yang diwakilkan oleh Kesra Sangkanmulya Ihwan Nusarudin dan Ketua PKK desa Sangkanmulya Hj.Eulis Heryawati beserta Kader-kader PKK Desa Sangkanmulya. 

Kegiatan ini tetap memperhatikan Protokol kesehatan. Dengan menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan.(humas Hima Gizi Unisa/Ayuy/red)


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Hima Gizi Unisa Kuningan Selenggarakan Upgrading Kader Posyandu di Desa Sangkanmulya Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan