SuaraKuningan.com - Menjadikan anak-anak generasi penerus yang mumpuni bukan hanya tugas guru di sekolah, orang tua justru punya peran penting untuk menjadikan anak-anak mempunyai karakter dengan basis kearifan dan budaya lokal. Sudah sepantasnya petani punya generasi penerus dengan basis pertanian pula.
Hal ini disampaikan oleh Kades Cisantana Murod, Kamis (25/8) di Aula Balai Desa Cisantana dalam acara Apresiasi Mahasiswa IPB setelah purna tugas KKN nya. Dikatakannya, “Negara kita adalah negara agraris ya, kehidupan dimulai dari pertanian jadi sudah semestinya membina petani dimulai dari anak-anak, jadi menumbuhkan semangat anak-anak untuk mencintai pertanian sejak dini tentulah sangat penting” demikian disampaikanya disela-sela acara.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa, daerah Cisantana merupakan basis pertanian dan peternakan, sehingga sudah semestinya masyarakat lebih banyak berkecimpung dalam dua bidang tersebut, sayangnya memang tidak semua orang tua bisa menularkan ilmunya kepada anak-aanaknya kareana memang kesibukan sehari-hari di ladang dan juga dikandang ternaknya, sehingga generasi penerus dibidang pertanian dan peternakan perlu penguatan, dengan dimulai pengenalan secara dini kepada anak-anak tentang dunia pertanian dan peternakan.
Senada dengan Kades Cisantana, salah satu mahasisawa IPB dalam sambutan dan interaksinya kepada anak-anak memberikan hadiah berupa bibit semaian setelah sebelumnya juga telah mengajarkan anak-anak cara menyemai dan menanam dengan baik.
Hal ini memang terbukti cukup memprihatinkan terkait apa yang disampaikan Kades Cisantana Murod, dari ratusan anak-anak SD 01 dan 02 Cisantana mayoritas orang tuanya adalah petani, tetapi ketika ditanyakan cita-citanya setelah besar nanti, hanya beberapa anak yang mengangkat jarinya untuk menjadi petani. “Sehingga dari KKN yang telah dilaksanakan menjadikan awal yang baik kepada anak-anak kembali untuk mencintai pertanian,” jelasnya.(IDR)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.