Hot News
14 September 2016

Bupati Kuningan: “Saya bertanggungjawab menyelesaikan persoalan ini”



SuaraKuningan.com - Kegiatan Ulang Tahun Kecamatan Selajambe yang ke 34 tahun, Rabu(14/9) dihadiri Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, SH, MH., Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Kuningan Hj. Ika Acep Purnama, Anggota DPRD Kab. Kuningan, Camat Selajambe Drs. Anang Sundana Sunardi, M.Si. beserta jajaran.

Hadir juga Ketua Forum Camat Kabupaten Kuningan Jojo Suharsa Kasiran, S.Sos, Kapolsek Selajambe Iptu Harminal Marnis H. Piliang beserta anggota, Para Kepala UPTD se Kec. Selajambe, Para Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Kec. Selajambe serta ribuan Masyarakat Kecamatan Selajambe.

Dalam sambutanya, Bupati Kuningan mengapresiasi keberhasilan Kecamatan Salajambe dalam perjalanannya hingga mencapai usia yang ke 34 ini. Acep Meminta kepada seluruh masyarakat se Kecamatan Salajambe untuk mempertahankan keberhasilan yang telah dicapai dengan indikator indikator yang telah ditentukan sebelumnya. 

Lebih lanjut Acep menjelaskan bahwa, keberhasilan Kecamatan Salajambe ini juga selaras dengan visi Kabupaten Kuningan yaitu kemandirian. Ditegaskanya bahwa, kalau kabupaten mandiri tentunya ini juga ada kontribusinya dari Masyarakat Kecamatan Salajambe.

Acep juga meminta seluruh masyarakat di Kecamatan Salajambe untuk semakin mempererat tali silaturahmi dan menguatkan ihtiarnya dalam berkarya sehingga akan menjadikan Kecamatan Salajambe Mandiri. 

Lebih lanjut dikatakannya bahwa meskipun insfrastruktur saat ini, khususnya jalan menuju Salajambe tidak semulus beberapa tahun yang lalu, Acep beserta jajaranya telah menyiapkan kebijakan yang nantinya akan diimplementasikan di Salajambe. 

Berkaitan dengan akses jalan menuju Salajambe memang tidak semua mulus. Ada beberapa ruas jalan yang dilalui masih rusak ketika suarakuningan.com menyambangi Salajambe Rabu 14 September 2016 dalam acara ulang tahun Salajambe yang ke 34.

Masih dalam sambutannya, Bupati Kuningan Menegaskan bahwa masalah yang berkaitan dengan insfrastruktur ini “Saya bertanggungjawab untuk menyelesaikan persoalan ini”
karena hal ini berkaitan erat dengan kemajuan ekonomi, pendidikan dan kemandirian.(IDR)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Bupati Kuningan: “Saya bertanggungjawab menyelesaikan persoalan ini” Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan