Hot News
29 April 2017

Puyuh Bang Dadan, Pernah Dicicipi SBY


suarakuningan.com - khasanah kuliner asli Indonesia di daerah makin marak seakan mengiringi gaya hidup "kembali yang alami". Resep-resep tradisional dan makanan khas yang dulu populer di tanah air, kini kembali bermunculan.

Menu burung puyuh goreng yang seakan sempat "tenggelam", kini mulai akrab di telinga lagi. Kuliner yang satu ini belakang kerap disebut para pecinta kuliner di Kuningan. Diantaranya Burung Puyuh Bang Dadan, yang sempat "booming" karena sempat dicicipi Presiden SBY saat berkunjung ke Kuningan beberapa tahun lalu.

Sekarang, Burung Puyuh Bang Dadan kembali hadir di Jalan RE Martadinata (Ancaran sebelum perempatan arah Uniku). Baru sebulan buka, para pecinta fanatik burung puyuh mulai menyerbu kantin ini.

"Memang ada keunikan, mang, para penyuka kuliner ini ada yang tipikal 'pecinta' daging burung puyuh. Pelanggan lama yang dulu langsung menjadi pelanggan lagi, setelah tahu kantin burung puyuh ini buka," ujar Kang Dadan sang pemilik pada Mang Sukun.

Ada beberapa reservasi acara yang terlihat di buku catatan "pemesan tempat" untuk acara-acara keluarga. Nuansa "awi (bambu)" di kantin ini menghadirkan aroma pedesaan di kawasan perkotaan di Kuningan. Kesan asri menjadi pilihan untuk bercengkrama sambil makan bersama keluarga terutama acara-acara spesial.

Buka sejak pukul 17.00 wib, akhir pekan, sejak buka telah mulai tampak pengunjung. "Murah, Lezat dan Bergizi menjadi motto dan komitmen untuk kepuasan konsumen kuliner ini," pungkas Kang Dadan.(red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Puyuh Bang Dadan, Pernah Dicicipi SBY Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan