Hot News
24 Februari 2018

PWI Kuningan Beraksi, Sabet Juara Umum III



suarakuningan.com - Kontingan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kuningan di bawah komando Iyan Irwandi, S.IP., beraksi sekaligus menunjukan performance terbaiknya  pada pelaksanaan Pekan Olahraga Wartawan Daerah (Porwada) II tahun 2018  sehingga berhasil menyabet gelar juara umum III, di Kota Bandung.
 
Sedangkan medali yang berhasil disabet kontingen Kota Kuda di ajang bergengsi pertandingan antar wartawan tersebut adalah satu medali emas pada nomor double cabang olahraga biliar atas nama H. Wawan Hermawan, Jr., dan Diding, satu medali perak di nomor catur kilat yang dipersembahkan oleh Sukartanu, dua medali perunggu yang dimenangkan Agus Mustawan pada nomor bulutangkis perseorangan dan H. Wawan Hermawan, Jr., di nomor biliar single.
 
Ketua PWI Kabupaten Kuningan, Iyan Irwandi, S.IP., mengatakan, pelaksanaan Porwada Provinsi Jawa Barat sempat vakum sekitar 30 tahun tetapi di tahun 2018,  kembali dihidupkan di era kepemimpinan H. Mirza Zulhadi sebagai ajang seleksi untuk dipersiapkan pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Provinsi Papua tahun 2019 mendatang.
 
Dan berkat kegigihan sekaligus keseriusan selama bertanding demi nama baik daerah, akhir kontingen PWI Kabupaten Kuningan berhasil menyabet peringkat III juara umum  dengan raihan satu medali emas, satu perak dan dua medali perunggu karena juara umum I digondol Kota Bandung dan juara umum II diraih Kabupaten Bandung Barat.
 
Padahal sebelumnya, atlet Kota Kuda berhadapan langsung dengan atlet-atlet yang sudah matang termasuk mantan atlet Porwanas tetapi hal tersebut tidak menjadi halangan atau pun hambatan untuk berjuang demi menjadi juara sehingga predikat juara umum III yang diraih saat ini,  sangat membanggakan.
 
Untuk itu, secara pribadi dan atas nama organisasi, ia mengucapkan selamat atas prestasi gemilang yang diraih anggota PWI Kabupaten Kuningan. Semoga hal tersebut bisa memicu dan memotivasi  guna lebih berprestasi pada even-even selanjutnya terutama di even Porwanas 2019 di Provinsi Papua.
 
“Alhamdulillah, walau dari daerah tetapi dengan didasari semangat juang yang tinggi, akhirnya kontingen PWI Kabupaten Kuningan mampu meraih juara umum III. Semoga pada Porwanas tahun 2019 juga, bisa bertanding maksimal dan menjadi juara karena tidak semua wartawan bisa mengikuti even bergengsi tersebut,” ungkapnya.
 
Berkaitan dengan Porwada, lulusan terbaik Sekolah Jurnalisme Indonesia (SJI) tingkat Provinsi Jawa Barat tersebut,  berharap agar menjadi agenda rutin yang bisa diselenggarakan satu atau dua tahun sekali karena selain memotivasi untuk terus berprestasi, juga sebagai ajang silaturahmi antar wartawan dari tiap daerah yang terkadang tidak saling mengenal.
 
Ketua PWI Provinsi Jawa Barat, H. Mirza Zulhadi, mengatakan, pihaknya sangat bersyukur karena pelaksanaan Porwada II dapat berjalan dengan sukses karena diikuti oleh ratusan atlet dari seluruh PWI kabupaten dan kota se-Jawa Barat sehingga ke depannya akan dijadikan agenda rutin dua tahunan.(red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: PWI Kuningan Beraksi, Sabet Juara Umum III Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan