Hot News
26 Maret 2017

Kadis PUPR Kuningan Tinjau Pembangunan Jalan Kawah Manuk



suarakuningan.com - Banyaknya pertanyaan dari masyarakat terkait kapan selesainya pembangunan jalan longsor di Desa Kawahmanuk, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan membuat gerah Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kuningan Ir. H. Jajat Sudrajat M. Si.

Walaupun jalan tersebut merupakan tanggung jawab Kementerian Pekerjaan Umum melalui Pengelola Jalan Nasional (PJN) tapi sebagai yang punya wilayah sudah barang tentu memberikan perhatian khusus terhadap permasalahan tersebut.

Ketika ditemui di lokasi proyek, Minggu (26/3) H. Jajat yang didampingi Sekretaris Dinas Drs. Udit Rukdi menyampaikan bahwa pembangunan jalan tersebut sedang dilaksanakan dan sekarang sedang dalam tahap pemasangan tiang pancang diharapkan jalan tersebut akan selesai dan bisa dipergunakan kembali sebelum memasuki bulan  Ramadhan sehingga saat arus mudik lebaran sudah bisa dipergunakan dengan lancar.

Ketika ditanyakan tentang pelebaran jalan Cipasung - Subang mantan Staf Ahli Bupati tersebut menjelaskan bahwa sekarang sedang dalam tahapan sosialisasi dan hari Rabu besok (29/3) bertempat di Kantor Dinas PUPR akan di adakan pertemuan dengan para Camat yang memimpin daerah tersebut, yaitu Kecamatan Darma, Selajambe, Subang dan Cilebak, kita akan terus pacu sehingga sosialisasi ke masyarakat yang akan terkena dampak dari perogram tersebut bisa secepatnya berlangsung.(Mas Jon's)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Kadis PUPR Kuningan Tinjau Pembangunan Jalan Kawah Manuk Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan