Hot News
20 Februari 2018

KPU Kuningan Monitoring Pengadaan APK dan BK



suarakuningan.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kuningan Hari  Selasa (20/2) melaksanakan Monitoring pengadaan Alat Peraga Kampanye (APK) dan Bahan Kampanye (BK) Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2018, KPU Kabupaten Kuningan Divisi Logistik, Sekretaris dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), didampingi Ketua Panwaslu Kabupaten Kuningan dan LO dari masing-masing  Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan menuju lokasi  produksi APK dan BK, berupa Umbul-umbul, selebaran, pamplet dan leaflet. Adapun maksud dan tujuannya adalah untuk memastikan bahwa produksi APK dan BK oleh para penyedia sesuai dengan Design yang sudah ditetapkan oleh masing-masing LO pasangan calon dan KPU Kabupaten Kuningan.

Dari hasil monitoring hari ini bahwa proses produksi Umbul-umbul dalam tahap finishing dan untuk produksi pamflet dan leaflet masih dalam tahap produksi. Terdapat perbaikan yang diminta oleh LO pasangan calon nomor urut 3 kepada penyedia untuk produksi pamflet karena ada sedikit Noda dalam tulisan. Dan dari pihak penyedia menyatakan kesiapan untuk memperbaiki   kecacatan dalam produksi pamflet.

Dari apa yang disampaikan oleh LO pasangan Calon nomor urut 3 kepada penyedia, KPU mengharapkan bahwa penyedia dapat melakukan perbaikan sebagai mana yang di pinta pihak LO pasangan nomor urut 3.

Proses monitoring akan dilanjutkan pada hari Rabu (21/02/2018)  untuk melihat produksi bahan kampanye (BK) berupa Poster.
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: KPU Kuningan Monitoring Pengadaan APK dan BK Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan