Hot News
1 Oktober 2023

Silaturahmi Forum Kadus, Kadinsos Ajak Bersinergi Program Bansos



Suarakuningan.com – Forum Kepala Dusun (Kadus) Kabupaten Kuningan secara rutin mengadakan pertemuan berkala. Tujuan kegiatan ini untuk menjalin keakraban dan mempererat silaturahmi sesama kepala dusun di Kabupaten Kuningan, juga untuk meningkatkan pengetahuan, saling tukar informasi dan juga mengembangkan wawasan.

Agenda kegiatan silaturahmi kali ini, Forum Kadus Kabupaten Kuningan mengundang Dinas Sosial Kabupaten Kuningan. Bertempat di Obyek Wisata Kupu-kupu Desa Kawahmanuk Kecamatan Darma, Minggu (1/10/2023).

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kuningan DR H Toto Toharuddin, M.Pd MH, didampingi Kabid Dayasos Ence Hidayat AKs, MSi, Perwakilan Polsek Darma dan perwakilan Polres Kuningan serta 173 anggota Forum Kadus Kuningan.



Dalam sambutannya, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kuningan DR H Toto Toharuddin, M.Pd MH menyampaikan bahwa kepala dusun adalah garda terdepan di pemerintah desa terutama terkait bantuan sosial yang sudah berjalan sebelum covid 19, dan sampai hari ini bantuan terus mengalir kepada penerima manfaat yang membutuhkan.

“Dengan beragam fenomena dan kejadian di lapangan terutama di desa-desa, pemerintah desa langsung berhadapan dengan masyarakat terutama para kepala dusun oleh karna itu dibutuhkan sinergitas antara dinas sosial dan pemerintah desa terkait pendataan agar tidak terjadi miskomunikasi antara dinas sosial dan pemerintah desa,” ujarnya.

Secara teknis, Kabid Dayasos Ence Hidayat AKs, MSi menyampaikan Sosialisasi dan Edukasi BI dalam memberikan pemahaman terhadap program bansos dalam penggunaan elektronifikasi.

Elektronifikasi Bantuan Sosial (Bansos) adalah transformasi penyaluran bansos dari tunai menjadi nontunai yang bertujuan untuk mewujudkan Tepat waktu, Tepat sasaran, Tepat jumlah, Tepat kualitas, Tepat harga, dan Tepat administrasi) serta meningkatkan kesempatan dan kemampuan masyarakat dalam mengakses dan memanfaatkan layanan keuangan.

Kegiatan Sosialisasi dan Edukasi yang dilakukan oleh pihak bank Indonesia (BI) ini adalah bagaimana memberikan pemahaman terhadap program bantuan sosial terutama dalam penggunaan Elektronifikasi. Adanya penyaluran bansos dari tunai ke non tunai ini bagaimana pihak BI memberikan pemahaman terkait mekanisme sehingga diharapkan para pendamping TKSK, PKH, Agen dan KPM bisa paham betul dengan apa yang harus dilakukan, agar kedepan proses realisasi bantuan bisa berjalan dengan lancar, mudah dan cepat.


Ketua Forum Kepala Dusun Kabupaten Kuningan, Noli Liandar menyampaikan, “Untuk agenda kegiatan inti yakni pertemuan dan silaturahmi rutin Forum Kadus Kabupaten Kuningan. Dimana Forum Kadus Kuningan menjadi wadah silaturahmi antar kepala dusun se-kabupaten. yangtadinya tidak kenal jadi kenal, yang jauh bisa jadi dekat dan jadikan wahana silaturahmi untuk mewujudkan persaudaraan. Sesuai motto kita, ‘loba dulur moal paur loba Baraya moal sulaya’, silaturahmi rutin forum kadus yang dilaksanakan setiap 2 bulan sekali.”

Noly Kadus Ciwuni 2 Desa Puncak ini menambahkan, “Alhamdulillah pada hari ini, 2023 kegiatan silaturahmi diselenggarakan di Obyek Wisata Kupu-kupu Panenjoan. Kenapa silaturahmi dilaksanakan di obyek wisata? Karena berminggu-minggu berbulan bulan mungkin perangkat desa sibuk dengan pekerjaan terutama kepala dusun. dan untuk berlibur pun untuk menghilangkan penat atau sekedar rekreasi  harus berpikir ulang!”

“Alhamdulillah dengan adanya forum Kadus kita bisa silaturahmi disamping silaturahmi kita bisa berlibur dengan wahana dan hiburan yang ada kita bisa Selfi dan berfoto bersama bareng rekan-rekan kepala dusun dan keluarga. Juga mendapat ilmu apa yang tadi disampaikan oleh dinas sosial. Efek dari silaturahmi yang dilaksanakan di obyek wisata sebagai daya gedor dan promosi untuk obyek wisata yang ada di Kabupaten Kuningan. Dan Alhamdulillah pertemuan hari ini hadir dari berbagai desa dan perwakilan dari tiap kecamatan sebanyak 173 orang. Mudah-mudahan ke depan forum Kadus bisa lebih banyak lagi jumlah yang hadir dan lebih kompak dalam silaturahmi,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut para kepala dusun selaku ujung tombak sosial masyarakat  menyampaikan permintaan kepada Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kuningan untuk bersedia menjadi pembina Forum Kadus Kuningan agar dapat ke depan para kepala dusun lebih meningkat pemahaman dalam program-program sosial dan pelaksanaan tugas tugasnya. (red)

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Silaturahmi Forum Kadus, Kadinsos Ajak Bersinergi Program Bansos Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan